Ekosistem
darat yang paling dingin adalah bioma tundra. Bioma tundra sangat unik karena kondisi
alamnya yang berbeda.
Bioma tundra
adalah kawasan yang berada di sekitar kutub utara dan sebagian kutub selatan.
Di bioma tundra, tidak ditemukan pepohonan.
Hanya ada
tumbuhan kecil sejenis rumput-rumputan berbunga kecil dan lumut di bioma
tundra. Selain itu, fauna yang ditemukan di bioma tundra umumnya adalah beruang
dan rusa kutub.
Kali ini
akan membahas uniknya bioma tundra. Yuk, simak pembahasannya berikut ini!
Karakteristik Bioma Tundra
- Mengalami musim panas yang singkat, yaitu sekitar 3 bulan saja
- Tanahnya tertutup salju
- Flora di bioma alpin didominasi lumut daun, lumut kerak, dan sedikit rumput alang-alang
- Fauna di bioma tundra adalah beruang kutub, penguin, singa laut, walrus, dan rubah. Contoh hewan khasnya adalah muskoxem (bison berbulu tebal), caribou (rusa kutub), dan burung ptarmigan
- Paparan sinar matahari ketika musim dingin sangat sedikit
- Wilayah mengalami musim dingin yang sangat panjang, yaitu sekitar 9 bulan
- Tumbuhan tumbuh hanya di musim panas, yaitu hanya tumbuh sekitar 1 sampai 3 bulan saja
Jenis-Jenis Bioma Tundra
Tundra dibagi
menjadi dua jenis, yakni Tundra Arktik dan Tundra Alpine
1. Tundra Arktik
Tundra
Arktik terletak di belahan bumi utara, mengelilingi kutub utara, dan memanjang
ke selatan hingga ke hutan konifer taiga.
Arktik dikenal karena kondisinya yang dingin dan seperti gurun dengan
musim tanam berkisar antara 50 hingga 60 hari.
Flora dan fauna bioma tundra arktik
Tidak ada
sistem akar yang dalam di vegetasi tundra Arktik, namun masih ada berbagai
macam tanaman yang mampu menahan iklim dingin. Ada sekitar 1.700 jenis tumbuhan
di kutub dan subarktik.
Tumbuhan
tersebut termasuk: Semak rendah, sedges, lumut rusa, lumut hati, dan
rerumputan. Semua tanaman beradaptasi dengan angin yang dingin.
Tumbuhan
yang tumbuh pun pendek dan berkelompok untuk menahan suhu dingin dan dilindungi
oleh salju selama musim dingin. Uniknya
lagi, tumbuhan di bioma tundra Arktik dapat melakukan fotosintesis pada suhu
rendah dan intensitas cahaya rendah.
Beberapa
hewan yang ditemukan di bioma tundra Arktik adalah mamalia herbivora seperti
lemming, kelinci kutub, dan tupai; mamalia karnivora seperti rubah kutub,
serigala, dan beruang kutub; serta ikan cod, flatfish, salmon, dan trout.
2. Tundra Alpine
Tundra
Alpine terletak di pegunungan seluruh dunia, di ketinggian pohon tidak dapat
tumbuh.
Musim tanam
di bioma tundra alpine adalah sekitar 180 hari dengan suhu malam hari di bawah
titik beku.Tanah di alpine memiliki drainasw yang baik.
Flora dan fauna bioma tundra alpine
Tanaman yang
tumbuh di bioma tundra alpine adalah rumput tussock, pohon kerdil, semak
berdaun kecil dan semak belukar.
Hewan yang
hidup di tundra alpine adalah kambing gunung, domba, rusa, dan kupu-kupu.
Demikian
informasi mengenai kawasan bioma tundra yang menarik untuk diketahui. Selamat
membaca dan semoga bermanfaat!
0 Komentar